Asraf: Pilkades Serentak 152 Desa di Kab.Kerinci Tahun 2021 Berlansung Aman dan Sukses

Asraf: Pilkades Serentak 152 Desa di Kab.Kerinci Tahun 2021 Berlansung Aman dan Sukses

BEKABAR.ID, KERINCI - Sekda kab. Kerinci Asraf saat kunjungan memantau acara Pilkades serentak yang diselenggarakan pada Selasa, 6/4/2021 Alhamdulilah berlangsung Aman dan lancar

” Hari ini tanggal 6 April 2021 kabupaten Kerinci melaksanakan Pilkades secara serentak 152 desa dari yang seharusnya 153 desa, karena 1 desa yaitu Koto Payang ditunda ” Ujar Sekda.

“Kita dari Pemkab Kerinci dan pihak terkait melakukan pantauan kedesa-desa yang sedang melaksanakan Pilkades serentak dan dibagi dengan empat Tim. Tim satu dipimpin bapak Bupati , tim dua Kapolres dan Dandim , tim tiga dipimpin ketua DPRD dan saya di tim empat dengan wilayah berada di kecamatan Danau Kerinci, Bukit Kerman, Batang Merangin, Gunung Raya dan Keliling Danau.” Imbuhnya

“Dari pemantauan kita, umumnya masyarakat sangat antusias, partisipasi masyarakat untuk datang memilih ada yang lebih 95% bahkan 100%. Sampai sekarang tidak ada masalah di TPS dan kita ucapkan Terimakasih kepada semua calon kepala desa , siapapun yang terpilih berarti itulah yang di Ridhoi Allah SWT. Bagi yang belum terpilih, mungkin tahun berikutnya atau periode selanjutnya.” Lanjut Asraf

” Seluruh kepala desa yang terpilih kita harapkan, betul-betul bisa melaksanakan tugas sebaik-baiknya dan menjalankan amanah yang diberikan masyarakat, karena dilihat pada hari ini pada umumnya tidak bekerja berarti masyarakat menginginkan pemimpin yang sesuai dan bisa membangun desa.” tutupnya. (*)