BEKABAR.ID, SUNGAIPENUH - Dewan Pimpinan Pusat Partai (DPP) Golkar telah merilis daftar bakal calon kepala daerah atau wakil kepala daerah yang akan diusung oleh Partai Golkar pada Pilkada tahun 2024 mendatang.
Berdasarkan info yang diterima bekabar.id, surat bernomor Sund-308/GOLKAR/11/2023, tertanggal 16 November 2023 itu terdapat nama Fikar Azami sebagai Bacalon yang diusung Partai Golkar pada Pilwako Sungai Penuh 2024 nantinya.
Sekretaris DPD I Partai Golkar Provinsi Jambi Fahrulrozi membenarkan hal tersebut. Menurutnya, nama yang telah dirilis pada surat tersebut diundang oleh DPP Partai Golkar secara internal. "Iya, ada sejumlah nama, termasuk Fikar Azmi untuk Kota Sungai Penuh," katanya kepada bekabar.id, Jumat (17/11/23) malam.
Terpisah, ketika dikonfirmasi bekabar.id, Fikar Azmi juga mengakui hal tersebut. Ketua DPD II Kota Sungai Penuh ini mengungkapkan jika ada undangan ke Jakarta untuk seluruh calon kepala daerah dari Partai Golkar.
"Iya ada, undangan ke Jakarta untuk seluruh calon kepala daerah dari Partai Golkar," ujarnya, Jumat (17/11/23) malam.
Perihal Pilwako Sungai Penuh 2024 nantinya, Fikar nyatakan siap untuk kembali maju. "Insyaallah kita sudah siap maju (Pilwako,red) melalui Partai Golkar," tukasnya. (seb)