Tips Memilih Granola Terbaik Untuk Diet, YAVA Granola Bites Chocolate Banana Recommended

Tips Memilih Granola Terbaik Untuk Diet, YAVA Granola Bites Chocolate Banana Recommended

Ganola sudah cukup populer di kalangan pelaku diet dan gaya hidup sehat. Karena sereal ini terbuat dari campuran oat, biji – bijian, kacang – kacangan, dan buah kering. Granola bisa membantu melancarkan pencernaan dan menurunkan berat badan. Sebagai sereal, granola pun bisa dijadikan sebagai camilan yang dimakan langsung atau dicampurkan dengan hidangan lain. 

Bagi kamu yang ingin mulai menjalankan diet dan tertarik untuk mencoba mengkonsumsi granola. Namun sebelum membelinya, terdapat beberapa hal yang perlu kamu pertimbangkan agar diet yang kamu lakukan membuahkan hasil nantinya. Karena itu, kamu perlu simak tips memilih granola untuk diet berikut ini !

1. Periksa Daftar Bahan Yang Harus Ada Dan Perlu Dihindari Pada Granola

Saat memilih granola untuk diet, periksa terlebih dahulu daftar bahan yang tertera di label nutrisi pada kemasannya. Pilih produk granola yang mengandung lebih banyak nutrisi dan sedikit kalori. 

Pilih granola yang mengandung gandum utuh sebagai bahan utama dan bahan – bahan lain seperti kacang – kacangan, buah berry dan raisin, serta canola oil. 

Hindari memilih produk granola yang memiliki kadar gula tinggi dengan bahan pemanis lebih dari satu atau yang mengandung bahan – bahan seperti berikut ini :

  • Tepung yang terbuat dari beras, gandum, jagung, rye, dan lainnya.
  • Bahan berlapis gula (sugar-coated)
  • Pewarna, perasa, pengemulsi, atau bahan pengawet buatan
  • Biji – bijian yang sudah diproses seperti rice puffs, corn flakes, dan oatmeal squares
  • Bahan buatan jenis apa saja

2. Pilih Komposisi Yang Kaya Akan Serat Dan Protein Untuk Diet Penurunan Berat Badan

Saat diet, kombinasi serat dan protein berperan penting dalam membantu menjaga kondisi tubuh dan untuk mencapai berat badan ideal yang diinginkan. 

Serat yang terkandung di dalam gandum bisa membantu kamu merasa kenyang dan menahan lapar lebih lama. Sementara, protein yang terkandung di dalam kacang – kacangan dan biji – bijian berperan untuk membantu mengurangi lemak dan meningkatkan metabolisme. 

3. Periksa Kandungan Gula Dan Kalori Pada Granola

Hindari produk granola yang mengandung banyak jenis gula. Jika ingin mengonsumsi granola untuk diet, sebaiknya pilih produk yang rendah gula dan kalori. Namun jika tidak memungkinkan, kamu bisa membatasi porsinya. 

Para ahli gizi merekomendasikan ukuran porsi granola yang semestinya dikonsumsi berkisar antara ¼ hingga ¾ cangkir. 

4. Pertimbangkan Rasa Dan Isi Granola Yang Kamu Sukai

Kini, kamu bisa mengonsumsi granola dengan pilihan rasa yang sesuai dengan selera. Sebagian besar makanan camilan sehat ini mengandung bahan tambahan atau filler untuk memberikan rasa manis serta tekstur gurih dan renyah, yaitu :

  • Buah – buahan kering seperti kismis, pisang, apel, kelapa, dan lain sebagainya;
  • Kacang – kacangan seperti almond dan juga mete;
  • Biji – bijian seperti jagung dan juga biji bunga matahari;

Agar diet lebih efektif, kamu juga perlu hindari granola dengan kandungan bahan tambahan yang kurang bermanfaat untuk kesehatan seperti potongan cokelat manis. 

Nah, bagi kamu yang belum familiar dengan granola dan ingin mencobanya, rekomendasi granola yang terbaik untuk diet yang bisa kamu coba adalah YAVA Granola Bites Chocolate Banana. Ini adalah produk granola untuk diet asal Indonesia yang terbuat dari bahan – bahan lokal dan alami yang di panen dari daerah pertanian Bali. Granola bertekstur renyah manis dan krim yang lezat ini dibuat tanpa bahan pengawet, tanpa campuran bahan kimia, dan berbasis tanaman, sehingga sangat cocok untuk vegetarian.