GENBI Provinsi Jambi Resmi Dikukuhkan

GENBI Provinsi Jambi Resmi Dikukuhkan

0

BEKABAR.ID, JAMBI - Pengukuhan ini dilaksanakan semi virtual bertempat di aula kajanglako Bank Indonesia Jambi dan dihadiri langsung oleh kepala perwakilan Bank Indonesia Jambi ,Bayu Martanto. Beberapa pengurus inti dan kepala devisi GenBI hadir langsung ke Bank Indonesia sementara anggota lainnya mengikuti rangkaian acara melalui Virtual  Zoom Cloud Meeting.

Selain melakukan pengukuhan, GenBI Jambi juga mengadakan rapat kerja bersama Bank Indonesia Jambi yang merupakan lembaga pimpinan GenBI Provinsi Jambi.

Dalam momentum ini pula, ketua umum periode sebelumnya, Suhardi Pratama menyampaikan ucapan terimakasih atas kerjasama kepengurusan periode sebelumnya dan berharap kepengurusan periode terbaru lebih baik kedepannya.

"Saya ucapkan terimakasih atas pengabdian rekan rekan pengurus sebelumnya, dan harapan saya semoga sukses selalu kepengurusan terbaru, tetap semangat untuk semua membawa  GenBI semakin baik kedepannya," ujarnya.

Kemudian dikatakan Suhardi bahwa selain pengukuhan dan rapat kerja, juga merupakan pertemuan perpisahan bersama kepala Bank Indonesia Jambi saat ini, yakni Bayu Martanto.

"Pertemuan ini selain kita laksanakan pengukuhan dan rapat kerja, juga merupakan pertemuan perpisahan GenBI bersama dengan bapak Bayu Martanto sebab beliau akan bertugas di luar Jambi. Terimakasih bapak Bayu Martanto atas bimbingan bapak kepada GenBI selama ini," tambahnya.

Terpisah, Ketua terpilih Agus Setiyawan menyampaikan ucapan terimakasih atas kepercayaan semua karena telah memilihnya dan akan siap menjalankan amanah dengan sebaik-baiknya.

“Terimakasih atas kepercayaan kawan-kawan telah memilih saya, insya allah dengan sepenuh hati saya siap menjalankan amanah ini dengan sebaik-baiknya,” ungkapnya.

Dalam kesempatan ini pula,  disampaikan oleh kepala Bank Indonesia Jambi ,Bayu Martanto, bahwa GenBI Jambi sejauh ini sudah sangat dikenal oleh para  stakeholder Bank Indonesia wilayah Jambi. Dan ia berpesan GenBI harus terus aktif dalam mengaktualisasikan diri menjadi Agent Of Change, Future Leader, dan front liner dalam masyarakat.

“Sejauh ini, GenBI sudah sangat dikenal oleh para stakeholder Bank Indonesia. Pesan saya kepada semua teruslah aktif dalam mengaktualisasikan diri menjadi Agent Of Change, Future Leader, Front Liner, serta Role Model yang baik didalam masyarakat. Sudah saatnya, mahasiswa terpilih seperti GenBI menjadi koordinator perubahan ke arah yang lebih baik. Kuncinya, integritas tinggi harus dimiliki oleh semua untuk mencapai itu semua. Semoga kedepannya GenBI dan Bank Indonesia selalu bersinergi dalam hal positif tersebut,” imbuhnya.

Acara pengukuhan ditutup dengan pembacaan do’a bersama kemudian dilanjutkan dengan pemaparan program kerja oleh para kepala devisi kepada para pejabat Bank Indonesia wilayah Jambi.

Untuk diketahui, bahwa GenBI merupakan Komunitas Mahasiswa penerima Beasiswa Bank Indonesia yang dibina oleh Bank Indonesia dan dipersiapkan  menjadi Agent Of Change, Future Leader. (*)