Peringati HGN, Pemdes Koto Majidin Mudik Salurkan Buku dan Alat Tulis untuk Pelajar

Peringati HGN, Pemdes Koto Majidin Mudik Salurkan Buku dan Alat Tulis untuk Pelajar

Kepala Desa Koto Majidin Mudik, Syaftiar, A.Md. DPT memberikan bantuan kepada salah satu siswa. / IST

BEKABAR.ID, KERINCI - Dalam rangka memperingati Hari Guru Nasional (HGN) tahun 2022, Pemdes Koto Majidin Mudik salurkan bantuan buku dan alat tulis untuk pelajar di Desa Koto Majidin Mudik, Kecamatan Air Hangat, Kabupaten Kerinci, Jumat (25/11/22).

Kepala Desa Koto Majidin Mudik, Syaftiar, A.Md. DPT, mengatakan bantuan buku dan alat tulis diserahkan kepada para siswa beprestasi dan siswa yang kurang mampu sebanyak 135 siswa, dari kalangan pelajar SD, SLTP dan SLTA.

"Selain guna menggiatkan siswa untuk belajar, buku dan alat tulis kami salurkan untuk menyonsong semester baru diakhir tahun ini,” ujarnya

Syaftiar menambahkan setelah disalurkan bantuan buku dan alat tulis, diharapkan siswa siswi pelajar di Desa Koto Majidin Mudik ini dapat termotivasi dan terus meningkatkan prestasi agar dapat membanggakan kedua orang tua dan lingkungan setempat.

"Semoga dengan tersalurnya bantuan berupa alat tulis ini, para siswa dan orang tua siswa yang berprestasi dan siswa kurang mampu di Desa Koto Majidin Mudik dapat memotivasi untuk terus mengukir prestasi dalam dunia Pendidikan,” tutupnya. (red/ykw)