BEKABAR.ID, JAMBI - Perhimpunan Mahasiswa Katolik Republik Indonesia (PMKRI) Cabang Jambi Sanctus Agustinus mengadakan audiensi dengan Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Jambi yaitu Putra Absor Hasibuan, S.H (21/21/2023).
Audiensi ini dilakukan dalam rangka menyambut Dies Natalis PMKRI Cabang Jambi Sanctus Agustinus ke-31 Tahun dan dihadiri Ketua Presidium (Parlin Tua Sihaloho) dan Kader PMKRI lainnya. Singkatnya, PMKRI Cabang Jambi Sanctus Agustinus telah berdiri sejak 27 November 1992 dan bisa tetap berdiri sampai saat ini. Dalam momen ini, Ketua DPRD Kota Jambi mengucapkan selamat berdies natalis kepada PMKRI Cabang Jambi Sanctus Agustinus.
"Selamat Dies Natalis PMKRI Cabang Jambi Sanctus Agustinus yang ke-31 Tahun, semoga Kader PMKRI, khususnya di Jambi bisa menjadi penggerak yang bisa memajukan Jambi terkhususnya Kota Jambi, Kami akan selalu mendukung kegiatan seluruh elemen mayarakat dalam hal ini PMKRI sebagai Organisasi Kepemudaan yang sudah berusia cukup tua berdiri di Jambi" Ungkap Absor.
Dalam kesempatan yang sama, Ketua Presidium PMKRI Cabang Jambi juga berterima kasih atas Sambutan Ketua DPRD Kota Jambi dan Jajaran.
"Semoga dengan pertemuan ini kami dari PMKRI Cabang jambi dapat mempererat Komunikasi dan Kerjasama dengan Bapak, Selaku penyambung lidah kami di Lembaga Legislatif yang ada Di Kota Jambi ini", Sambut Parlin. (*)