BEKABAR.ID, TANJABBARAT - Kunjungan
Katamso ke wilayah Tebing Tinggi pada Jumat (08/11/24) menjadi momentum penting
dalam membangun silaturahmi dengan keluarga besar marga Siagian serta empat
marga Sumatra Utara lainnya. Dalam pertemuan yang hangat itu, warga menyatakan
tekad kuat untuk memenangkan pasangan UAS-Katamso sebagai bentuk kepercayaan
dan apresiasi atas kepemimpinan UAS yang dinilai berhasil menjaga keseimbangan
pembangunan dan memelihara kebebasan beragama.
Dalam diskusi yang berlangsung penuh
kekeluargaan, sejumlah tokoh masyarakat menyampaikan rasa terima kasih atas
perhatian UAS dalam mengembangkan wilayah mereka. Toman Siagian, seorang tokoh yang
hadir, menegaskan bahwa perhatian dan kebijakan UAS selama menjabat sangat
berarti bagi masyarakat multikultural di Tebing Tinggi.
Dia menyampaikan bagaimana
pembangunan infrastruktur yang merata hingga ke wilayah terpencil, serta
kemudahan akses fasilitas umum, sangat dirasakan manfaatnya oleh warga di daerah
tersebut. “Pembangunan di Tebing Tinggi selama kepemimpinan UAS sangat merata,
dan dampaknya terasa hingga ke pelosok desa. Selain itu, kebebasan beragama
benar-benar dijaga sehingga masyarakat dari berbagai keyakinan dapat hidup
rukun dan tenang,” ujarnya.
Baginya, hal ini adalah bukti bahwa
UAS sangat memperhatikan semua lapisan masyarakat tanpa membeda-bedakan. “Oleh
karena itu, kami sebagai keluarga besar marga Siagian dan beberapa marga
lainnya berkomitmen untuk memberikan dukungan penuh agar UAS dan Pak Katamso
dapat melanjutkan kepemimpinan ini,” ungkap Toman Siagian dengan penuh
optimisme.
Toman juga menambahkan, bahwa
masyarakat di wilayah tersebut bukan hanya mengapresiasi kepemimpinan UAS dalam
hal pembangunan fisik, tetapi juga dalam aspek sosial kemasyarakatan. “Kearifan
lokal, kerukunan antarumat beragama, dan penghargaan terhadap kebudayaan sangat
dijunjung tinggi oleh UAS, sehingga masyarakat merasa dihargai dan diayomi,”
ucapnya.
Katamso, yang dalam kesempatan
tersebut tampil sederhana namun penuh kharisma, turut menyampaikan rasa
syukurnya atas dukungan keluarga besar Siagian dan masyarakat lainnya di Tebing
Tinggi. “Kami sangat menghargai dukungan dari keluarga besar Siagian dan
seluruh masyarakat di Tebing Tinggi. InsyaAllah, jika kami dipercaya
melanjutkan kepemimpinan ini, kami akan terus berupaya untuk menjaga
keseimbangan pembangunan, hingga dukungan terhadap kebebasan beragama,”
tuturnya.
Katamso menyatakan bakal memastikan
bahwa setiap warga di Tanjung Jabung Barat dapat merasakan manfaat pembangunan
tanpa ada yang tertinggal. Ia juga menegaskan bahwa Tanjung Jabung Barat adalah
daerah yang kaya akan keberagaman, baik dari sisi suku maupun agama. “Artinya, pemerintah
daerah harus mampu menciptakan suasana yang harmonis di tengah keberagaman, dan
menjadikan toleransi sebagai landasan dalam setiap kebijakan,” kata dia.
Katamso pun berkomitmen untuk
melanjutkan kepemimpinan yang inklusif dan ramah bagi semua golongan, dengan
tetap mengedepankan toleransi. “Kami yakin Tanjung Jabung Barat akan terus
menjadi rumah yang nyaman bagi setiap warganya, terlepas dari latar belakang
mereka. Ini adalah prinsip yang akan kami jaga dan lestarikan,” tegas Katamso
di hadapan para tokoh masyarakat yang hadir.
Pertemuan ini mengakhiri kunjungan
Katamso di Tebing Tinggi dengan suasana optimisme yang kian membara. Dukungan
yang diberikan keluarga besar Siagian dan empat marga Sumatra Utara lainnya
menambah kekuatan politik bagi pasangan UAS-Katamso, memperkuat keyakinan
masyarakat bahwa di bawah kepemimpinan mereka, pembangunan Tanjung Jabung Barat
akan terus berlanjut dengan adil, merata, dan mengedepankan keberagaman sebagai
aset terbesar daerah tersebut.
Editor: Sebri Asdian