Digadang-gadang Bakal Berpasangan, Ini Tanggapan Antos - Fikar

Digadang-gadang Bakal Berpasangan, Ini Tanggapan Antos - Fikar

BEKABAR.ID, SUNGAIPENUH - Sebuah kabar mengejutkan datang dalam pusaran politik Kota Sungai Penuh menjelang Pilwako. Fikar Azami yang sebelumnya digadang-gadang akan berpasangan dengan Ferry Satria, banting stir dengan menargetkan Alvia Santoni (Antos) yang saat ini duduk sebagai Wakil Walikota Sungai Penuh sebagai pendampingnya.

Informasi tersebut rupanya bukan sekedar informasi, ketika dikonfirmasi, keduanya sepakat bahwa kemungkinan berpasangan tersebut bisa saja terjadi. Antos, yang juga merupakan ketua DPC PPP Kota Sungai Penuh, menyatakan bahwa PPP tetap terbuka untuk kolaborasi dengan siapapun, termasuk dengan Golkar. 

"Kalau Golkar bisa berkoalisi dengan PPP apa salahnya, PPP tetap akan terbuka untuk siapa pun," kata Antos kepada bekabar.id, Senin (06/05/24).

Dia menerangkan, hasil Rakorwil PPP pada tanggal 4 Mei 2024 lalu, PPP akan memproritaskan dan mendorong para kader maju  pada kontestasi Pilkada 2024. Hanya saja Antos menegaskan jika PPP saat ini masih kekeh mengincar kursi Walikota.

"Dengan kondisi hari ini, PPP jelas akan mengincar 01 dan tidak mungkin 02. Kita pun sudah melakukan penjajakan dengan partai-partai yang akan berkoalisi, baik di tingkat DPC, DPW dan DPP," jelasnya.

Kendati demikian, Antos mengungkapkan saat ini belum menjalani komunikasi dengan Fikar. Bahkan dia juga mempertanyakan keseriusan Fikar untuk maju pada Pilwako Sungai Penuh. "Belum ada (komunikasi, red) orangnya pun tidak ada di Sungai Penuh, kita jugatidak tahu apa beliau serius (maju, red) atau tidak," ucap Antos.

Sementara, Fikar Azami mengatakan, dinamika politik masih bergulir, untuk itu dia mengatakan mungkin saja terjadi jika dirinya akan berpasangan dengan Antos.

"Terkait pak Antos, dinamika politik masih bergulir dan semua mungkin saja terjadi. Yang jelas saya dan pak Antos punya visi dan semangat yang sama agar Pilkada 2024 ini, kota Sungai Penuh punya pemimpin baru," tuturnya kepada bekabar.id, Selasa (07/05/24).

Saat ini, eks Ketua DPRD Kota Sungai Penuh ini mengakui masih menunggu hasil survei terkait wakilnya. "Saya masih menunggu hasil survei, masalah wakil akan kita lihat dulu tingkat elektabilitas calon," demikian kata Fikar.

Editor: Sebri Asdian