Sebri Asdian Sebut DPRD Provinsi Jambi Harus Kembali Pulihkan Nama Baik

Sebri Asdian Sebut DPRD Provinsi Jambi Harus Kembali Pulihkan Nama Baik

0

Bekabar.id, JAMBI - Ketua Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah (IMM) Provinsi Jambi Sebri Asdian sebut anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Provinsi Jambi harus kembali pulihkan nama baik. Hal itu di ungkapkan pasca dilantiknya 55 anggota DPRD Provinsi Jambi periode 2019-2024 terpilih pada Pileg  beberapa waktu lalu di gedung Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Provinsi Jambi, Senin (9/9).

"Anggota dewan terpilih wajib kembalikan marwahnya setelah tercoreng akibat kasus korupsi yang melibatkan beberapa anggota DPRD Provinsi Jambi di periode sebelumnya," ucapnya, Selasa (10/9).

Sebri meminta para wakil rakyat terpilih untuk bisa bekerja maksimal dan berkomitmen terhadap terhadap sikap anti korupsi. Karena menurut Sebri, maraknya kasus korupsi para anggota dewan beberapa waktu lalu sudah menjadi perhatian serius masyarakat Jambi.

"Komitmen anti korupsi ini harus menggaung di Provinsi Jambi. Kami selaku rakyat Jambi akan tetap memantau kinerja para wakil kami selama lima tahun kedepan," ujarnya.

Kini para anggota DPRD Provinsi Jambi kata Sebri akan mengemban tugas sebagai wakil rakyat dan mengawasi proses kinerja pihak eksekutif.

"Selamat kepada anggota dewan terpilih yang baru saja dilantik. Sebelum dilantik mereka (anggota DPRD, red) telah melakukan pengucapan sumpah. Sumpah dan janji yang diucapkan itu sifatnya mengikat antara kita sesama manusia dan juga dengan Allah SWT, jadi jangan main-main dengan sumpah," ungkapnya.

Ia berharap agar anggota dewan benar-benar menjalankan tugasnya sesuai UU yang berlaku, diantaranya tugas pokok sebagai pengawas, budgeting dan legislasi sehingga tidak ada anggota dewan yang keluar jalur.

"Jauh sebelum terpilih hingga dilantik, para wakil rakyat ini tentu sudah memiliki program yang tepat untuk Provinsi Jambi. Setelah resmi menjadi wakil rakyat, tentu mereka ini sudah paham akan tugas-tugasanya. Para wakil rakyat harus konsisten melaksanakan tugasanya sebagai penyambung lidah rakyat," ujar Sebri.

Sebri menyebutkan, tugas anggota dewan tidak hanya di parlemen saja, akan tetapi harus turun ke masyarakat serta berbaur agar aspirasi dan persoalan yang di hadapi oleh masyatakat benar-benar terserap.

"Namanya juga wakil rakyat, harus turun menemui rakyat dong. Logikanya, mana mungkin mereka tau keinginan rakyat jika tak pernah menemui rakyatnya," jelasnya.

Rakyat Jambi, lanjut Sebri pastinya berharap kepada anggota DPRD Provinsi Jambi benar-benar dapat menjawantah atau merefesentasi dirinya sebagai wakil rakyat, bukan sebaliknya mewakili kelompok atau golongan.

€œSelaku rakyat Jambi, kami berharap kepada para anggota DPRD Provinsi Jambi memiliki sikap kritis terutama terhadap berbagai program atau kebijakan penguasa yang tidak berpihak kepada masyarakat," tandasnya.(daz)