Bupati Merangin Terima Bantuan Pihak Ketiga untuk Dibagikan ke Warga Terdampak Covid-19 yang Tidak Ada KTP

Bupati Merangin Terima Bantuan Pihak Ketiga untuk Dibagikan ke Warga Terdampak Covid-19 yang Tidak Ada KTP

0

BEKABAR.ID, MERANGIN - Bupati Merangin Dr H Al Haris, menerima bantuan sosial dampak Covid-19 dari pihak ketiga, berupa sebanyak 500 paket sembako. Bantuan tersebut secara simbolis diterima bupati di ruang kerjanya, Senin (18/5).

Diakui bupati, ketika Pemkab Merangin mulai menyalurkan bantuan kepada warga miskin dan warga yang ekonominya ambles dampak Covid-19, banyak pihak memberikan dukungan, termasuk pihak ketiga.€˜€™Alhamdulillah pihak ketiga mulai bergerak memberi bantuan dan kita sangat berterimakasih sekali, karena masih banyak warga yang belum kebagian bantuan dampak Covid-19 ini,€™€™ ujar Bupati.

Bantuan paket sembako lewat Pemkab Merangin dari pihak ketiga itu lanjut bupati, akan secepatnya disalurkan kepada warga yang benar-benar membutuhkan dalam situasi mewabahnya Corona.€˜€™Jadi warga yang akan menerima bantuan dari pihak ketiga ini, warga yang sama sekali belum pernah menerima bantuan, baik bantuan dari desa maupun bantuan dari kelurahan,€™€™ jelas Bupati.

Banyak sekali jelas bupati, para pedagang yang merasakan anjloknya daya beli masyarakat, sehingga usahanya jadi €˜gulung tikar€™. Mereka ini juga berhak mendapatkan bantuan dampak Covid-19.

Selain itu terang bupati, ada juga warga miskin yang baru pindah ke  Kabupaten Merangin. Dimana Kartu Tanda Penduduknya (KTP) masih dalam proses pengurusan, sehingga Nomor Induk Kependudukannya (NIK) belum keluar.€˜€™Artinya warga yang akan mendapatkan bantuan dari pihak ketiga ini, warga yang benar-benar membutuhkan bantuan terdampak dari virus Corona. Termasuk warga miskin yang baru pindah ke Merangin,€™€™ terang Bupati. (wow)