Bupati Adirozal Hadiri Punyuluhan BPN di Koto Majidin

Bupati Adirozal Hadiri Punyuluhan BPN di Koto Majidin

0

BEKABAR.ID, KERINCI - Bupati Kerinci Adirozal menghadiri acara penyuluhan dan sosialisasi kegiatan program Pendaftaran Tanah Sistematis Lengkap (PTSL) Badan Pertanahan Nasional (BPN) Kabupaten Kerinci di Gedung Serbaguna Desa Koto Majidin, (11/03/2020).

Acara di hadiri oleh Koramil Air Hangat, Kapolsek Air Hangat dan Camat Air hangat

Dalam sambutannya, Bupati Adirozal mengingatkan kepada kepala desa dan camat untuk membantu pertanahan dalam pengukuran.

"Yang mana Kabupeten Kerinci mendaatkan bagian lebih kurang 9000 bidang, jadi harus hati-hati dalam batas-batas tanah sebelah menyebelah, agar tidak ada masalah di kemudian hari," katanya.

Kepala BPN Kabupaten Kerinci Toufik mengungkapkan bahwa BPN Kabupaten Kerinci saat ini tengah gencar mensosialisasikan program Pendaftaran Tanah Sistematis Lengkap (PTSL) di wilayah kerja Kabupaten Kerinci.

€œKita memberi pemahaman bahwa pembuatan sertifikat gratis yang masuk dalam program pemerintah pusat ini bisa berjalan dengan baik," katanya.

Bupati Kerinci dua periode ini juga mengingatkan kepada kepala desa untuk tidak memungut biaya di atas ketentuan yang ada.

"Apabila terjadi, tanggung resiko sendiri," ujar bupati.

Ditambahkannya, ada Surat Keputusan Bersama (SKB) tiga Menteri yang mengatur tentang biaya tersebut, untuk menyeragamkan biaya persiapan pembuatan sertifikat, sementara memang ada sejumlah biaya yang diminta dan jumlahnya tidak begitu besar.

€œBiaya penyuluhan, pengumpulan data fisik, data yuridis, pendaftaran, dan penerbitan sertifikat menjadi tanggungan pemerintah. Sedangkan biaya administrasi (materai, salinan, patok/pilar) ditanggung oleh pemilik lahan,€ terangnya.

Pada kesempatan yang sama, Bupati Kerinci turut memberikan bantuan kendaraan dinas kepada BPN Kerinci. (rgk/wow)