Ahmad Jahfar Siap Dorong Pemkab Segera Operasikan Gardu Induk Listrik di Tanjab Barat

Ahmad Jahfar Siap Dorong Pemkab Segera Operasikan Gardu Induk Listrik di Tanjab Barat

Pimpinan DPRD Tanjab Barat Ahmad Jahfar / doc: bekabar.id

BEKABAR.ID, TANJABBARAT - Pimpinan DPRD Tanjab Barat Ahmad Jahfar menyatakan siap mendorong Bupati dan Wakil Bupati Tanjab Barat untuk segera melaksanakan pembebasan lahan agar Gardu Induk listrik di Bram Itam dan Kampung Raja segera beroperasi.

"Jadi kerja besar terkait masalah kelistrikan kedepan adalah beroperasinya gardu induk di Bram Itam dan Kampung Raja Tungkal Ulu yang hari ini belum beres terkait dengan pembebasan lahan untuk pemasangan transmisi. Tentunya kita harus dorong untuk fokus ke hal itu (pembebasan lahan, red)," kata Jahfar usai peresmian listik 19 Desa di lapangan kantor PT Lontar Papyrus Pulp and Paper Industry (LPPI), Kamis (25/3/21).

Politisi Golkar ini membeberkan, Mou antara LPPI, Pemkab Tanjab Barat beserta PLN adalah suatu hal yang sifatnya sementara. "Saya yakin, apabila pemasangan gardu induk telah selesai dan telah beroperasi maka kebutuhan listrik kita akan maksimal dan Inshaa Allah akan membawa kemajuan," tuturnya.

Untuk diketahui, peresmian dilakukan langsung oleh Pj Gubernur Jambi dan Bupati Tanjung Jabung Barat dengan didampingi Wakil Bupati Tanjab Barat.

Peresmian juga Turut dihadiri, Sekda, Ketua DPRD Tanjab Barat, Asisten, staf ahli, kepala OPD, ketua PKK, Pimpinan perusahaan PT LPPPI, Manager Humas PT WKS, Perwakilan PLN Sumbagsel, Dandim, Kapolres, Camat serta Kades. (seb)