Tunjuang Potensi Mahasiswa, Himsak Gelar Latihan Sakti

Tunjuang Potensi Mahasiswa, Himsak Gelar Latihan Sakti

0

BEKABAR.ID, KERINCI - Kepengurusan Himpunan Mahasiswa Sakti Alam Kerinci (HIMSAK) selenggarakan Latihan Sakti yang merupakan program tahunan dari Kementerian SDM di aula STIE-SAK, Minggu (20/9) yang dihadiri oleh beberapa pengurus dan mahasiswa-mahasiswa baru.

Pada kesempatan ini Menteri SDM Dion Pandia berharap program kerja tahunan ini bisa meninggakatkan sumber daya mahasiswa yang kreatif, inovatif serta berkualitas.

"Dengan adanya program kerja Latihan Sakti ini berharap agar dapat menunjang potensi mahasiswa sakti alam kerinci untuk berbuat di kerinci maupun sungai penuh" ungkapnya.

Pada kesempatan ini juga ketua panitia Riskhi Dwi Stiawan berharap dengan ada nya agenda Latihan Sakti yang sebagai agenda tahunan HIMSAK bisa menginspirasi mahasiswa baru Sakti Alam Kerinci.

Pada agenda Latihan sakti ini, Presiden HIMSAK Rangga Febriarta berharap dengan adanya program kerja ini bisa menjadi motor penggerak perkaderan Himpunan Mahasiswa Sakti Alam Kerinci untuk berbuat dan mengabdikan diri untuk Sakti Alam Kerinci.

Selain itu, ia berharap dengan adanya program kerja dari kementerian SDM ini , HIMSAK bisa menjadi wadah untuk meningkatkan SDM khususnya di kalangan mahasiswa baru agar kreatif, inovatif serta bertanggung jawab dalam mengabdikan diri di Kabupaten Kerinci dan Kota Sungai Penuh. (*)