Penyemprotan Massal Terus Dilakukan Pemkab Merangin

Penyemprotan Massal Terus Dilakukan Pemkab Merangin

0

BEKABAR.ID, MERANGIN - Kabupaten Merangin terus berupaya untuk melakukan antisipasi masuknya wabah viris corona(covid-19), hal ini terbukti dengan mensterilisasikan sejumlah tempat fasilitan umum,pasar dan pertokoan dengan menyemprotkan disinfektan.

Kalini giliran Pasar Rantau Panjang Kecamatan Tabir yang di sterilisasikan menggunakan cairan disinfektan. Penyemprotan yang dilakukan tim gugus depan Kabupaten Merangin ini dilaksana pada Jumat (27/03/20), sekitar pukul 09.00 WIB.

Penyemprotan langsung di pimpin Bupati Merangin serta Ketua DPRD Merangin dan Wakil Ketua satu DPRD Kabupaten Merangin.

Tak hanya menyemprotkan disinfektan saja, pembagian maskes kepada masyarakat juga dilakukan tim gugus depan, hampir puluhan ribu maskes dibagikan kepada masyarakat saat penyemprotan disinfektan.

Usai melakukan penyemprotan disinfektan, Bupati Merangin Al Haris,menjelaskan jika dirinya terus berupaya melakukan pencegahan terhadap wabah virus corona ini.

€œUntuk Merangin jumlah orang tampa gejala(OTG)memang cukup banyak jumlahnya,namun untuk Orang dalam pengawasan(ODP)memang ada tiga,namun kita akan berkoordinasi dengan provinsi untuk menaikan status OTG menjadi ODP,saya tidak ingin masyarakat Kabupaten Merangin lengah dengan hanya tiga orang ODP,€ jelas Al Haris.

Lebih lanjut Al Haris mengatakan,dirinya hari ini terus melakukan penyemprotan disinfektan ke lokasi-lokasi yang di anggap fital dalam penyebaran virus corona.

€œKita masih melakukan penyemprotan,kali ini wilayah Pasar Rantau Panjang,dan saya minta kepada tim gugus depan terus berupaya semaksimal mungkin dalam melaksanakan tugasnya mencegah masuknya virus corona ke Kabupaten Merangin,€ tutupnya. (wow)