Ketua Umum IMM Kerinci: Aksi Tolak Omnibus Law Di Kantor DPRD Kota Sungai Penuh Berlangsung Damai

Ketua Umum IMM Kerinci: Aksi Tolak Omnibus Law Di Kantor DPRD Kota Sungai Penuh Berlangsung Damai

Ketua DPRD Kota Sungai Penuh, bersama Ketua Umum PC IMM Kerinci, Presiden Mahasiswa IAIN Kerinci dan Jendral Lapangan Aksi

BEKABAR.ID, SUNGAI PENUH - Ketua Umum (Ketum) Ikatan mahasiswa Muhammadiyah (IMM) Kabupaten Kerinci Kerinci nyatakan aksi tolak Omnisbus Law Di kantor DPRD kota sungai penuh berlangsung damai.

Dedek Eko Pratama selaku Ketua Umum IMM Kabupaten kerinci mengatakan.

"Alhamdulillah, aksi aliansi mahasiswa kerinci berlangsung dengan khidmat, sesuai sesuai yang kami harapkan bersama-sama," ucap Dedek.


Selanjutnya Ketua Umum IMM Kabupaten kerinci ini juga menegaskan bahwa petisi yang sudah ditanda tangani bersama hendaknya dikawal dan segerakan secepatnya.

"Ultimatum yang kami berikan kepada DPRD kota sungai penuh selama 3 hari. Hendaknya dikawal dengan baik, Jikalau tidak kekecewaan yang timbul nanti akan mengakibatkan gelombang gerakan mahasiswa yang lebih besar lagi," tambah Dedek.

Sementara itu sekbid hikmah, Agri Randa Saputra mengatakan hal yang senada. "Petisi merupakan suara rakyat, maka sepatutnya DPRD kota sungai penuh menindak lanjuti dengan waktu yang sudah ditetapkan bersama-sama," imbuhnya.

Untuk diketahui, aksi berjalan dengan damai tidak seperti aksi di kantor DPRD kab. Kerinci yang berujung keos.(*)