BEKABAR.ID, JAMBI - Ketua DPRD Provinsi Jambi Edi Purwanto merespon keluhan warga RT 50 Kelurahan Jelutung terkait dengan kondisi drainase yang mengalami pengikisan. Sehingga dikhawatirkan, terjadi kerusakan pada badan jalan.
Edi Purwanto pun turun langsung ke lokasi dan melihat bagaimana kondisi pengikisan yang terjadi. Pada kesempatan itu, Edi cukup prihatin melihat drainase tersebut, karena jika dibiarkan akan dimungkinkan membuat jalan amblas.
"Kemarin kita mendapat keluhan di masyarakat yang meminta bantuan kepada kita untuk perbaikan drainase yang sudah terkisis, dan hari ini kita melihat langsung memang kondisinya memprihatinkan," katanya, Selasa (20/6).
"Mungkin kalau terlihat sekilas hanya dicek dari kasatmata di atas ya tidak ada masalah. Tapi tadi saya cek kebawah memang pengikisan nya sudah melebar, dan memang kalau tidak segera di perbaiki ini akan menjadi masalah, bisa saja jalan ini amblas,"tambahnya.
Lebih lanjut disampaikan oleh Ketua DPD PDI Perjuangan ini, bahwa setelah meninjau lokasi dan berbincang dengan masyarakat sekitar bahwa memang ada kekhawatiran dan menggangu aktivitas masyarakat yang menggunakan jalan, terutama saat hujan turun akan banjir.
Edi mengatakan, bahwa dirinya akan berkoordinasi dengan pihak terkait untuk segera di perbaiki. "Tadi sudah saya langsung komunikasikan, dan saya minta untuk segera di tindaklanjuti perbaikan ini, karena ini sudah mengkhawatirkan dan jadi keluhan masyarakat,"pungkasnya.(*)