Karangmentang Terpasang, Kenduri Sko Desa Sungai Tutung Segera Datang!

Karangmentang Terpasang, Kenduri Sko Desa Sungai Tutung Segera Datang!

BEKABAR.ID, KERINCI - Menjelang Kenduri Sko yang akan digelar pada tanggal 19 Desember mendatang, berbagai persiapan dilakukan oleh semua element masyarakat Empat Desa Sungai Tutung dan panitia Kenduri Sko , Salah satunya dengan pemasangan Karangmentang.

Dari pantauan di lapangan, Karamentang di pasang dengan bergotong royong antara masyarakat dan pemuda Empat Desa Sungai Tutung.

Ketua pelaksana Kenduri Sko Empat Desa Sungai Tutung Serda Daniel Adrian mengatakan Karamentang dipasang Menandakan bahwa Akan Digelar nya Kenduri Sko Empat Desa Sungai Tutung Dalam waktu dekat, Senin (13/12/2021).

Karamentang ini merupakan panji ataupun bendera kebesaran adat kerinci. Begitupun di Empat Desa Sungai Tutung , ketika mendekati kenduri Sko, tradisi yang dilakukan juga memasang karamentang," ujarnya.

Ketua lembaga adat Empat luhah permenti nan batujuh Mizan Dpt Mengungkapkan Kenduri Sko yang akan dilaksanakan nantinya akan lebih berwarna dari sebelumnya dan dilaksanakan dengan semeriah mungkin.

"Jajaran kepanitiaan sudah merancang dengan sedemikian rupa , akan banyak kejutan pada kenduri Sko Tahun Ini," katanya.

Meski demikian, ia menyebutkan akan menerapkan protokol kesehatan yang ketat. "Karena pelaksanaannya dimasa pandemi, jadi prokes wajib kita terapkan,” pungkasnya.